TANGERANG – Tren kemenangan kandang Persita Tangerang berlanjut. Ini didapat, setelah Pendekar Cisadane mampu menumbangkan PSMS Medan di depan 8.619 fansnya.
Pada laga yang berlangsung di Stadion Sport Centre, Kelapa Dua, Tangerang, Minggu (22/9/2019), gol kemenangan La Viola dipersembahkan Chandra Waskito pada menit 35.
Usai duel, Pelatih Kepala Persita Tangerang, Widodo Cahyo Putro mengaku puas dan tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain yang telah berjuang keras.
“Saya pun menaruh hormat sebesar-besarnya kepada ribuan supporter yang telah datang dan memberikan motovasi ganda bagi seluruh anak didik saya di lapangan. Terima kasih buat kalian semua, fans,” papar Widodo kepada awak media, Minggu (22/9/2019).
Ditanya soal minimnya peluang yang dimiliki Si Ungu (julukan lain Persita), mantan pemain Tim Nasional (Timnas Indonesia) itu tak terlalu ambil pusing. Baginya, yang terpenting adalah hasil akhir.
“Bagi kami sepakbola adalah menang, kalah, seri ya. Di mana di situ bisa menyerang, bisa memanfaatkan peluang. Konsekuensinya tentu transisi dari attack ke defende yang dimanfaatkan oleh lawan. Jadi saya kira normal di sepakbola. Tapi yang terpenting adalah hasil akhir, bukan per menit begini per menit begitu,” jelasnya.
Sekedar informasi, selanjutnya, Persita akan melakoni dua laga tandang sesama tim Banten. Si Ungu akan meyambangi Perserang pada 26 September dan Cilegon United di 3 Oktober.(muh)