SERANG – Kapolsek Serang bersama jajaran anggotanya berikan nasi kotak kepada tukang Beca dan pengemis dibeberapa titik wilayah hukum Polsek Serang, Selasa (12/3/2019).
Kapolsek Serang Kompol Irwanda mengatakan, kegiatan ini untuk menguatkan silaturahmi dan berempati dengan cara sikap kepedulian dengan sesama yang diwujudkan dalam bentuk berbagi dengan cara membagi-bagikan Nasi kotak.
“Kita juga menghimbau agar selalu tertib dijalan dan selalu waspada saat mencari rejeki dijalan, ingat keluarga yang dirumah, Alangkah baiknya apabila rejeki kita disisihkan untuk berbagi kepada masyarakat, termasuk berbagi nasi kotak kepada para tukang becak, itung itung nabung buat di akhirat,” ujarnya.
Semoga dengan dilaksanakan kegiatan ini masyarakat dapat lebih dekat dengan Polri, di dalam kegiatan kali ini saya juga menyampaikan pesan-pesan kamtibnas kepada masayarakat
“Supaya saling menjaga kemanan lingkungan dan tidak mudah terpropokasi dengan isu isu hoax,” pungkasnya. (Red)