SERANG – Rumah seorang warga di Kampung Kidongdong Mesjid, RT 007/002, Desa Mekarsari, Kecamatan Carenang, Kabupaten Serang mengalami rusak parah. Penyebabnya, tertimpa pohon, pada Selasa (13/11/2018).
Beruntung, rumah yang diketahui milik janda beranak tujuh Sarkati (73), tidak ada korban jiwa meski dilanda angin kencang.
Sekretaris Camat (Sekmat) Carenang, Samsuri mengungkapkan, saat kejadian, semua penghuni rumah yang terdiri dari Sarkati dan tujuh orang anaknya sedang berada di dalam rumah. Tiba-tiba saja angin berhembus kencang merobohkan pohon dan menimpa rumah.
“Kejadiannya jam 12.00 WIB, gara-gara angin kencang. Kondisi rumah Sarkati bagian depannya hancur total hancur bagian depan. Tadi warga lapor ke saya,” kata Samsuri.
Namun, dirinya berani memastikan dalam peristiwa bencana alam ini tidak ada korban jiwa ataupun luka. Sedangkan untuk kerugian, pihaknya hingga kini masih menghitung.
“Tidak ada korban jiwa, tapi saya sudah sampaikan informasi ini ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang. Korban tidak mempunyai suami,” ucapnya.
Ia menuturkan, kejadian angin kencang ini sering terjadi di wilayahnya, apalagi jika turun hujan lebat. Namun untuk peristiwa pohon tumbang yang menimpa rumah warga, baru terjadi kali tahun ini.
“Kita imbau untuk warga masyarakat Kecamatan Carenang, apabila ada pohon yang besar di depan rumah agar dipotong. Sudah mulai masuk musim hujan, jadi rawan angin kencang. Antisipasi itu sangat diperlukan,” tegasnya.(anm)