TANGERANG – Persita Tangerang tidak main-main menghadapi PSMS Medan yang menjadi tamu pada pekan ke-18 Liga 2 Indonesia Zona Barat, Minggu (22/9/2019) sore di Stadion Utama Sport Center Kelapa Dua.
Target sapu bersih pada tiga laga kandang menjadi kewajiban untuk dipenuhi Pendekar Cisadane. Dan untuk itu, Tim Ungu telah menyiapkan strategi kejutan.
Hal ini disiapkan Pelatih Widodo Cahyono Putro (WCP), setelah pada putaran kedua produktivitas Sirvi Arvani dkk dinilai menurun. Hal tersebut menurut mantan pelatih Sriwijaya FC ini tidak lepas dari evaluasi yang dilakukan tim selama putaran pertama.
Oleh karenanya WCP pun menyiapkan taktik yang sifatnya kejutan saat menghadapi skuat asuhan Jafri Sastra. Taktik yang berbeda dari apa yang diterapkan La Viola. Dan terlihat pada sesi latihan yang dilakukan dalam dua hari belakangan.
Strategi yang dimainkan WCP tetap menggunakan pakem dan karakter permainan Persita yakni tampil ofensif. Pendekar Cisadane akan berusaha bermain dengan mengandalkan umpan-umpan pendek dari kaki ke kaki.
“Kami sudah siap menghadapi pertandingan kontra PSMS Medan. Sebenarnya strategi apa pun yang akan kami pakai semuanya sudah dirancang sejak awal persiapan. Namun semua disesuaikan dengan kondisi terkini baik tim maupun lawan, tapi inti dari semuanya adalah kerja keras. Bila sudah melakukan apa yang kita persiapan kemenangan akan menghampiri,” kata WCP.(muh)