JAKARTA – Sejumlah pedemo Hong Kong mendukung aksi mahasiswa dan aliansi masyarakat Indonesia yang menolak serangkaian rancangan undang-undang kontroversial.
Seorang mahasiswa Hong Kong dari Chinese University of Hong Kong, Alex, menuturkan ia banyak mengetahui hal-hal terkait demonstrasi di Indonesia dari Twitter.
Sejak itu, dirinya mulai membuat serangkaian kicauan dengan tagar untuk menunjukkan solidaritas terhadap para pedemo di Indonesia.
Dalam salah satu kicauannya, Alex mengunggah foto burung kertas yang dilipat dengan latar belakang merah putih seperti warna Indonesia.
Ia juga mengunggah foto tembok yang diselimuti ribuan kertas tempel berwarna (post it) atau dikenal dengan istilah “Lennon Walls”. Tembok tersebut merupakan simbol pergerakan demonstrasi warga Hong Kong.
Postingan ini banyak mendapat komentar dan ucapan terima kasih dari warga Indonesia. Dalam salah satu komentar, Alex bahkan membalasnya dengan ucapan “Tetap Kuat” dalam bahasa Indonesia.(dtc)