SERANG – Pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres), nomor urut 01, Jokowi – Ma’ruf Amin memperkenalkan 3 kartu sakti yang bisa membantu masyarakat kurang mampu.
Hal itu pun terungkap, pada saat Capres nomor urut 1, Joko Widodo menyampaikan orasinnya, dalam kampanye perdana di Lapangan Stadion Maulana Yusuf (MY), Ciceri Kota Serang, Minggu(24/3/2019).
Capres nomor urut 01, Jokowi mengatakan, bahwa apabila dirinnya terpilih kembali menjadi Presiden RI, telah dipersiapkan 3 kartu sakti. Pertama, kata Jokowi, ada Kartu Kid Kuliah, yang bisa membantu masyarakat kurang mampu dalam membiayain anaknnya hingga perguruan tinggi.
“Sebelumnnya kita telah mengeluarkan Kartu Indonesia Pintar , yang bisa membantu masyarakat miskin untuk mensekolahkan anaknny di tingkat SD, SMP dan SMA. Makannya selanjutnnya, kita akan mengeluarkan Kartu Kid Kuliah, bagi warga tidak mampu mengkuliahkan anaknnya. Karena kita ingin mencerdaskan anak bangsa,” ungkap Jokowi saat menyampaikan orasinnya di depan seluruh masyarakat Banten.
Selanjutnnya, masih kata Jokowi, ada Kartu Pra Kerja yang bisa membantu lulus SMA, SMK dan Kuliah dalam mendapatkan sebuah perkerjaan dengan mudah.
“Jadi dengan Kartu Pra Kerja akan diberikan pelatihan, dan traning-traning dari BBLKI dan Dinas Tenaga Kerja. Jadi bisa memudahkan para pengangguran mencari kerja. Bahkan dalam Kartu Pra Kerja, akan mendapatkan insentif selama 6 bulan, sampai mendapatkan pekerjaan,” jelasnnya.
Terakhir, lanjut Jokowi, ada Kartu Sembako Murah. Yaitu, dapat membantu ibu-ibu rumah tangga dalam pembelian beras, gula, minyak dan sembako lainnya.
“Jadi akan diskon besar-besaran, di Kartu Sembako Murah tersebut. Sehingga ibu-ibu tidak kesulitan dengan naik bahan-bahan sembako,” tandasnnya.
Tidak lupa, dalam kesempatan itu pun, Capres nomor urut 01, Joko Widodo mengajak masyarakat Banten untuk tidak lupa, pada 17 April 2019 untuk memilih yang memakai baju putih. Karena putih untuk Indonesia maju. (Red/Tim)