SERANG – Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Serang 2020, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) sudah memetakan daerah rawan konflik.
Hal ini disampaikan Kepala Satpol PP, Ajat Sudrajat. Kata dia, ada tiga kecamatan yang harus dipantau dengan seksama yakni yakni Kecamatan Kibin, Cikande, dan Ciruas.
“Rawannya walaupun klise adanya di Daftar Pemilih Tetap (DPT). Bila mau jujur, tidak ada DPT yang sempurna. Pasti ada kekurangan sana sini,” bebernya.
Meski demikian, tingkatan kerawanan Pilkada Kabupaten Serang sendiri dinilai berbeda, tidak terlalu mengkhawatirkan.
“Lebih bahaya Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) karena hubungan emosionalnya lebih dekat. Termasuk politik uang juga tidak membahayakan karena masyarakat sudah melek sanksi,” tegasnya.(muh)