SERANG – Provinsi Banten mendapatkan kabar baik terkait penanganan virus corona atau Covid-19 yang mereka lakukan. Di mana mereka kini sudah keluar dari 10 besar daerah terjangkit.
Diketahui pada awal terjadi pandemi, Banten berada diurutan kedua dengan jumlah terbanyak yang terkena virus corona tersebut.
Meski demikian, Gubernur Banten, Wahidin Halim enggan terlena. Dia tetap meminta Gugus Tugas Covid-19 Banten terus bekerja secara maksimal.
“Gugus Tugas Covid-19 saya minta untuk konsisten terus. Gugus Tugas akan diaktifkan terus. Jangan berhenti, jangan istirahat. Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tetap dilanjutkan,” ungkapnya.
Ia juga mengapresiasi kinerja semua pihak yang terlibat dalam penanganan kasus Covid-19 di Provinsi Banten, termasuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang yang sudah menggelar rapid tes untuk aparatur di lingkungan kerjanya.
Menurutnya, hal itu berdampak kepada para aparatur untuk disiplin dalam menjaga kesehatan pribadi, orang lain, dan lingkungan kerjanya.(net/muh)