KIEV – Harap-harap cemas menghantui Chelsea saat melakoni lawatan ke NSC Olimpiyskiy untuk menghadapi Dynamo Kiev pada leg kedua babak 16 besar Liga Europa Jumat (15/3/2019) dinihari. Soalnya, The Blues belum pernah menang di tanah Ukraina.
Rekor tandang melawan tim-tim Ukraina adalah tanpa kemenangan, satu kali seri, dan satu kali kalah. Meskidemikian, Si Biru sudah memiliki modal bagus untuk membuka jalan menuju babak berikutnya. Pada leg pertama di Stamford Bridge seminggu sebelumnya, The Pensioners memukul Dynamo 3-0 lewat gol-gol Pedro Rodriguez, Willian, dan pemain pengganti Callum Hudson-Odoi.
Satu kaki raksasa asal Inggris sudah berada di perempat final. Di NSC Olimpiyskiy Stadium nanti, pasukan Maurizio Sarri hanya perlu menuntaskan pekerjaan mereka.
Sebelum pertemuan pertama, keduanya baru pernah bertemu di fase grup Liga Champions 2015/16. Saat itu bermain imbang 0-0 di Ukraina pada matchday 3, kemudian menang 2-1 di Inggris pada matchday 4.
“Semoga kami bisa menang di Ukraina. Meski unggul tiga gol, semuanya masih bisa terjadi. Apalagi melihat banyak klub Liga Champions yang berhasil melakukan comeback. Yang teranyar Juventus membungkam Atletico Madrid dengan skor 3-0 usai sebelumnya takluk 0-2,” papar penyerang Chelsea Eden Hazard.
Lalu, pemain asal Belgia mengingatkan kepada rekan-rekannya, Liga Europa jadi trofi terakhir yang bisa digenggam The Blues musim 2018-2019. “Oleh karenanya, harus dimaksimalkan. Demi fans, manajemen klub yang menuntut kita memperbaiki kinerja dan menghasilkan banyak piala,” ucapnya.
Namun, Pelatih Alyaksandr Khatskevich tidak akan tinggal diam. Tuan rumah akan bermain spartan untuk bisa membalikkan keadaan. “Mental kami sedang kuat. Di mana baru saja menang telak 4-0 menjamu Arsenal Kiev di liga. Lewat gol Sidcley, penalti wakil kapten Viktor Tsygankov, dan brace Denys Harmash. Semoga di depan Chelsea bisa tampil memukau,” tekadnya.
Dan yang paling harus diingat, Kiev bermain di kandang sendiri yang pastinya dukungan ratusan ribu penonton jadi nilai plus bagi Shabanov cs.(net/anm)