Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Serang di bawah kepemimpinan dr Agus Sukmayadi dan pelaksana Tugas (Plt) Sekkretarisnya Heni Widhani, terus berupaya melakukan pencegahan dan penanganan serta mengendalikan penularan virus corona atau Covid-19.
Pada tahun 2021 ini sesuai arahan sesuai arahan Bupati Serang Hj. Ratu Tatu Chasanah, SE, M.Ak dan Wakilnya Drs. H. Pandji Tirtayasa, M.Si, mereka terus berupaya mensukseskan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Serang. Itu sebagai upaya pencegahan primer yang sangat andal.
Pada tahap pertama, vaksin diberikan kepada tenaga kesehatan (Nakes) dan tahap kedua vaksin Covid-19 disalurkan kepada pelayan publik termasuk TNI-Polri. Lalu tahap tiga dan empat bagi masyarakat umum terutama usia lanjut (usila).
“Alhamdulillah tidak ada kendala berarti yang kami peroleh saat melakukan vaksinasi terhadap Nakes dan pelayan publik yang sudah berlangsung dari Februari lalu. Untuk penolakan baik secara langsung maupun tidak langsung juga tidak kita peroleh. Bagi masyarakat umum terutama usia lanjut dimulai April sampai Mei,” tuturnya.
Selain melakukan vaksinasi, Dinkes Kabupaten Serang terus melakukan penanganan dan pencegahan penularan virus corona melalui pelacakan. Terutama untuk kontak erat di tengah-tengah keluarga dengan melakukan pemeriksaan swab Polymerase Chain Reaction (PCR).
“Kegiatan itu terus kami lakukan sehingga kita memperoleh data lengkap tentang penularan, terutama yang terjadi di kluster keluarga. Lebih cepat kita tracking dan periksa, lebih baik penanganan penularannya, Kalau sekarang kita masih berganti-ganti kadang zona oranye kadang kuning. Semoga setelah digencarkan vaksin dan terus 3M yakni mengkedepankan mencuci tangan, menggunakan masker, dan memakai hand sanitizer, Kabupaten Serang bebas covid-19,” pungkasnya.(adv)