SERANG – Dinas Kesehatan (Dinkes) mengatakan bahwa Kabupaten Serang akan jadi lokus stunting pada 2020 mendatang.
Hal ini disampaikan Kepala Seksi Gizi Masyarakat Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Kabupaten Serang, Puji Kuntarso.
“Dari penetapan lokasi itu, segala sarana dapat dipenuhi oleh provinsi. Lalu, obat-obatan gizi seperti tambah darah, terus juga vitamin A semuanya dipenuhi sampai 100 persen,” ujar Puji.
Lalu, Kabupaten Serang akan mendapatkan Bahan Makanan Tambahan (BMT). “Semuanya disalurkan pada tahun depan, tidak sekarang,” tuturnya.
Sekedar informasi, selain Kabupaten Serang, ada daerah lain yang juga jadi lokus stunting yakni Kabupaten Lebak, Pandeglang, dan Tangerang. (net)