PANDEGLANG – Jelang musim mudik pada Lebaran nanti, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang akan memperketat pintu masuk dan keluar. Ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 makin meluas.
Bahkan Pemkab Pandeglang bersama instansi terkait akan medirikan posko pemeriksaan bagi warga yang keluar masuk wilayah Kabupaten Pandeglang di Gayam, Kadubanen, dan Carita.
“Pemerintah pusat, provinsi dan pemerintah daerah berkali-kali mengingatkan agar masyarakat menuruti imbauan dari pemerintah, supaya kami (pemerintah) bisa secepatnya menangani Covid-19 dengan tuntas. Akan tetapi jika masyarakat mengabaikan atau tidak menuruti imbauan pemerintah justru penanganan tidak akan pernah selesai,” kata Bupati Pandeglang, Irna Narulita saat meninjau posko pemeriksaan di Gayam Wates, Kecamatan Cadasari dan Terminal Kadubanen, Senin (4/5/2020).
Ia menambahkan, penyebaran Covid-19 yang berkepanjangan tentunya akan mengganggu kondusifitas daerah, ekonomi, sosial dan lain sebagainya. Maka dari itu pemerintah daerah terus berupaya dalam penanganan dan pencegahan virus corona.
Untuk memutus mata rantai penyebaran virus dibutuhkan kesadaran warga agar bisa menaati semua imbauan pemerintah.(net/muh)