SERANG – Hari ini, Forum Pekerja Non PNS dan Non Kategori (FPNPB-NK) memperingati hari lahirnya yang ke-II. Pengurus pun menggelar acara ramah tamah di Pendopo Gubernur Banten, di KP3B, Kota Serang.
Sayangnya di kegiatan tersebut, pengurus kecewa. Di mana dari Gubernur, Wakil Gubernur, Sekretaris Daerah (Sekda), dan Asisten Daerah (Asda) Provinsi Banten tak ada yang bisa datang.
Padahal, mereka ingin sekaligus melakukan audiensi, di mana salah satunya topik pembahasan adalah upah yang belum layak dan jaminan hari.
“Jujur, kecewa sekali. Masa iya di Milad FPNPB-NK tidak ada pemangku kebijakan yang hadir. Kami sudah kirim surat dari jauh hari. Milad tahun lalu juga tak ada yang datang. Kami ini sudah mengabdi lama loh untuk Pemprov Banten dan masih ada yang kita perjuangkan, agar Non PNS dan Non Kategori di Banten bisa sejahtera,” papar Wakil Ketua FPNPB-NK, Asep Bima, Jumat (23/8/2019).
Apalagi yang ia dengar, Standar Satuan Harga (SSH) pada 2020 mendatang, ada perbedaan yang semakin mencolok antara kategori dan non kategori.
“Kategori SSHnya Rp 300.000 ribu dan non kategori Rp 200.000 ribu. Itu akan jadi tugas kami untuk memberikan pemahaman kepada birokrasi agar tidak ada perbedaan antar sesama Non PNS,” jelasnya.
“Semoga di masa yang akan datang tak ada lagi perbedaan dan para pemangku kebijakan bisa lebih menghargai kami yang sudah turut membantu dalam kesuksesan pembangunan di Provinsi Banten,” tambahnya.(Dhan)