GIANYAR – Persita Tangerang berhasil mencuri satu poin dari juara bertahan Liga I. Kepastian ini didapat, usai Pendekar Cisadane bermain imbang 0-0 dengan Bali United, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (2/3/2020) malam.
La Viola sendiri bermain apik dan tak kenal lelah. Bahkan mampu mengimbangi tuan rumah dengan beberapa kali menebar ancaman lewat Bidnik dan Samsul arif.
Menanggapi hasil seri yang diraih anak didiknya, Pelatih Kepala Persita Tangerang, Widodo C. Putro mengaku sangat bangga.
“Bangga dengan perjuangan para Pendekar di lapangan, terutama untuk kedisiplinan yang tinggi saat menjaga dan mempertahankan posisi mereka masing-masing,” paparnya.
“Raihan satu poin pun sangat berharga, soalnya didapat dari kandang lawan yang notabene jawara bertahan,” tambahnya.
Terkait kondisi lapangan yang memang tidak sempurna karena hujan, WCP tidak mau berkomentar banyak. “Kami memang tidak terbiasa dengan rumput yang tebal, ditambah dengan guyuran hujan. Tapi apapun itu, kami sudah bermain di sini dan dapat satu angka,” jelasnya.(muh)