SERANG – Tim sepakbola asal Kabupaten Tangerang, FIFA Farmel berhasil memetik kemenangan besar di laga perdana Piala Soeratin 2019-2020, yang berlangsung di Stadion Maulana Yusuf, Selasa (21/1/2020).
Bergabung di Grup A, FIFA langsung menggebuk wakil tuan rumah yakni Serang City dengan skor 4-0.
Gol kemenangan FIFA Farmel diciptakan Paskah Gariel (menit 19 dan 24), Angga Suwardi (menit 40), dan Muhammad Junino (menit ke-58).
Lalu hasil duel lain di pool B, Persitangsel ditahan imbang R Soccer (Kabupaten Tangerang) 1-1.
Dengan demikian, FIFA berhak berada di puncak klasemen dengan raihan tiga poin, diikuti Persitangsel dengan satu angka. Selanjutnya R Soccer dengan satu poin diurutan tiga serta paling buncit adalah Serang City.
Sementara di grup B, Garuda Jr mampu membungkam BMIFA dengan skor 3-1 dan Bintang Jr menebas Bantara SC 5-0.(muh)