SERANG – Pasca pemilihan calon anggota legislatif Provinsi Banten beberapa waktu yang lalu, saatnya dewan terpilih segera menduduki jabatannya.
Dari 85 kursi yang tersedia, 53 wajah baru diketahui akan duduki kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Banten masa jabatan 2019-2024.
Sekretaris Dewan DPRD Provinsi Banten, Deni Hermawan mengatakan bahwa berkas yang sudah masuk hanya 32 orang wajah lama dan sisanya di isi oleh wajah baru.
“Dari berkas yang masuk di kami, 53 adalah anggota DPRD baru, kebanyakan sudah berpengalaman di Kabupaten dan kotanya waktu masih menjabat,” katanya kepada awak media di kantor DPRD Banten, Rabu, (28/8/2019).
Ia juga menjelaskan, ke depan akan ada persiapan untuk pelantikan anggota dewan, dengan agenda kegiatan gladi kotor dan bersih.
“Akan ada persiapan gladi kotor dan bersih pada hari Jumat mendatang,” pungkasnya. (Yoman)